SimpulIndonesia.com, Bulukumba – Apel pagi rutin di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Bontobahari pada Senin (29/9/2025) dipimpin langsung oleh Penghulu KUA, Jamaluddin, S.Ag. Dalam arahannya, Jamaluddin menekankan sejumlah hal penting mulai dari peningkatan kinerja, sinergi kelembagaan, hingga penguatan program keagamaan.
Ia menyampaikan informasi resmi terkait terbentuknya Kementerian Haji dan Umrah yang sebelumnya menjadi bagian dari Kementerian Agama. Menurutnya, kehadiran kementerian baru ini diharapkan dapat semakin memaksimalkan pelayanan jamaah haji Indonesia.
Selain itu, Jamaluddin juga menyoroti program Bimbingan Usia Remaja Sekolah (BRUSH) yang saat ini terus dimassifkan. “Program ini penting sebagai upaya pembinaan generasi muda sejak dini, agar memiliki pemahaman agama yang baik dan terhindar dari pengaruh negatif,” jelasnya.
Tidak kalah penting, ia menekankan soal kekompakan di internal KUA. “Mari kita jaga komunikasi yang terbuka, saling mendukung, dan tetap meminta arahan kepada pimpinan. Kekompakan inilah yang membuat kita kuat dalam bekerja,” tegas Jamaluddin.
Apel pagi yang diikuti oleh seluruh pegawai dan penyuluh agama KUA Bontobahari ini menjadi wadah untuk memperkuat koordinasi, sekaligus meneguhkan kembali semangat kerja dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.