Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Bentuk Pengabdian, Mahasiswa KKN Unhas Manfaatkan Lahan Pekarangan Kantor Desa dengan Pembuatan Mini Garden

Senin, 18 Agustus 2025 | 17.30 WIB Last Updated 2025-09-11T10:40:40Z

SIMPULINDONESIA.com_ BULUKUMBA,- Mahasiswa Universitas Hasanuddin (Unhas) yang tergabung dalam Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Gelombang 114 melaksanakan program kerja Pembuatan Mini Garden SAGARA di Desa Barugae, Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba. 

Program ini merupakan salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan melalui pemanfaatan lahan pekarangan.

Konsep Mini Garden SAGARA (Sahabat Gerakan Pangan Berdaya Barugae) berfokus pada pemanfaatan lahan pekarangan rumah warga dengan menanam sayuran, tanaman obat keluarga, serta komoditas pangan lokal yang mudah dirawat. Dengan pendekatan ini, masyarakat diajak untuk memanfaatkan ruang terbatas menjadi sumber pangan yang sehat, bergizi, dan berkelanjutan.

Asrul selaku Koordinator Desa Mahasiswa KKN-T Desa Barugae menyampaikan bahwa program ini hadir sebagai solusi sederhana namun berdampak nyata terhadap ketahanan pangan rumah tangga.

“Melalui mini garden, masyarakat dapat menanam sendiri bahan pangan sehat, mengurangi ketergantungan dari pasar, sekaligus menumbuhkan kesadaran pentingnya gizi seimbang,” ujarnya.

Dalam pelaksanaannya, mahasiswa bersama masyarakat membangun taman mini yang berlokasi di depan Kantor Desa Barugae menggunakan media sederhana seperti ban mobil bekas, botol plastik bekas, dan bambu. Tanaman yang ditanam di antaranya cabai, tomat, kangkung, bayam, serta beberapa jenis tanaman apotek hidup. Warga terlihat antusias dalam mengikuti kegiatan ini, karena selain memberikan manfaat jangka panjang, juga menambah keindahan pekarangan rumah.

Kepala Desa Barugae menyambut baik inisiatif mahasiswa Unhas. Ia menilai kegiatan ini sejalan dengan upaya pemerintah desa dalam meningkatkan kemandirian pangan serta mendorong pola hidup sehat. 

“Kami sangat berterima kasih kepada mahasiswa KKN-T Unhas yang telah menghadirkan inovasi sederhana namun bermanfaat besar bagi masyarakat,” ungkapnya.

Program Mini Garden SAGARA diharapkan menjadi langkah awal untuk memperkuat kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga ketahanan pangan lokal. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wujud nyata sinergi antara perguruan tinggi dan masyarakat desa dalam mengembangkan potensi lokal secara berkelanjutan.
×
Berita Terbaru Update