![]() |
Gambar: Seminar Program kerja KKN angkatan 114 Universitas Hasanuddin,Rabu 16/07/2025 (Dok-ist) |
Olehnya itu, Dalam menghadapi Penyalahgunaan Digitalisasi dikalangan masyarakat luas tentu diperlukan pendekatan melalui sosialisasi yang masif. Sosialisasi yang dikemas melalui seminar dalam perkembangan ekonomi kreatif akan menopang kemandirian ekonomi masyarakat desa itu sendiri.
Dengan Demikian Langkah yang dilakukan Mahasiswa Unhas Angkatan 114 Desa Lembang Kecamatan Kajang telah menjalankan kajian dan observasi berdasarkan potensi Desa selama kurun waktu kurang lebih satu Minggu sebelum melakukan Seminar Program kerja.
Informasi yang dihimpun media Simpulindonesia.com, Dipusatkan di Aula Desa Lembang tepat hari Rabu 16 juli 2025
Mahasiswa KKN 114 Unhas Pos Desa Lembang telah melaksanakan seminar program kerja. Melalui Pemerintah Desa Lembang, Seminar yang melibatkan masyarakat Desa Lembang berlangsung hikmat. Kenapa tidak, melalui Seminar ini masyarakat mendapatkan pengalaman penting dalam pengelolaan dan pemanfaatan potensi desa.
Dalam Pembukaan Seminar tersebut, Pemerintah Desa Lembang dalam hal ini Sapri menyambut baik kehadiran mahasiswa KKN Unhas di Desanya, Dirinyapun berharap masyarakat dapat memanfaatkan kegiatan tersebut.
"Selamat datang buat adik-adik mahasiswa, selain silaturrahmi terjalin, melalui seminar ini akan terbangun Sinergitas yang baik demi kesejahteraan masyarakat. Selaku Pemerintah Desa selalu membuka ruang untuk berkolaborasi bagi siapa saja demi kemajuan Desa apalagi menyangkut kepentingan masyarakat,"tutur Sapri (16/07/2025)
Kepala Desa Berlatar belakang pengusaha ini juga mengimbau masyarakat untuk terlibat dalam Seminar tersebut, Sapri juga meyakinkan bahwa kehadiran KKN di Desa Lembang sudah dibekali dengan pengalaman kampus berdasarkan bidangnya masing-masing, terutama dalam peningkatan ekonomi kreatif. Olehnya itu ia berharap masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan tersebut.
"Saya harap masyarakat dapat memanfaatkan momentum kehadiran KKN 114 di Desa Lembang yang tentunya membawa keilmuan di bidangnya masing-masing terutama dalam peningkatan Ekonomi Kreatif bagi warga."imbuhnya
Sementara Koordinator Desa KKN 114 Desa lembang, Muh.Dika Azhari Ridwan Menjelaskan bahwa Selama kurang lebih satu Minggu bersama rekan-rekan yang berjumlah 6 orang telah melakukan asesmen sejak kedatangannya di Desa Lembang.
"Mahasiswa KKN 114 Desa lembang terdiri dari 6 orang dengan jurusan yang berbeda - beda, Sekitar semingguan lebih telah melakukan observasi di desa lembang dengan pembacaan situasi dan kondisi di desa."Jelas Kordes
Dalam kesempatan itu pula Dika menguraikan Program Kerja selama melakukan Kuliah Kerja Nyata di Desa Lembang. Dari hasil riset selama pemetaan potensi desa pihaknya menyimpulkan satu program unggulan yang ditawarkan yakni SINEKRAF (Sinergi Ekonomi Kreatif,Adat, dan pariwisata Berkelanjutan.)
"Kami membuat program unggulan yaitu SINEKRAF (Sinergi Ekonomi Kreatif, Adat, dan Pariwisata Berkelanjutan). Dengan pendekatan pemberdayaan berbasis krearifan lokal dan teknologi adapun program individu mahasiswa kkn Desa lembang dengan berbagai disiplin ilmu yaitu Sosialisasi peran ekonomi kreatif dalam meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat desa lembang,"Jelasnya
![]() |
Foto Bersama Mahasiswa KKN- 114 Unhas bersama Pemerintah Desa & Warga (dok-ist) |
Dalam pantauannya,Ia memberikan gambaran berdasarkan potensi desa yang perlu dikembangkan di Desa Lembang, mulai dari ikon Desa hingga Hasil Bumi yang bisa menopang pertumbuhan ekonomi di Desa.
"Peta tematik ekonomi kreatif dan wisata desa lembang, perancangan tugu desa lembang sebagai ikon yang merepresentasikan identitas dan budaya lokal, sosialisasi dan demontrasi pembuatan virgin coconut oil (VCO) skala rumah tangga dalam meningkatkan nilai jual komoditas kelapa di desa lembang,"jelas Dika saat seminar
"Transformasi minyak jelantah menjadi lilin aromaterapi: solusi kreatif pengelolaan limbah rumah tangga yang bernilai ekonomi."tambahnya
Dari sekian banyaknya kasus penipuan melalui transaksi jual beli melalui digital yang semakin menjamur. Dika menyinggung bahaya penyalahgunaan media digital dalam transaksi jual beli dan kaitannya terhadap UU ITE.
Kegiatan Seminar ini mendapat respon positif dari masyarakat. Hal itu terlihat antusias masyarakat menerima dengan baik terkait program unggulan yang ditawarkan, menurut Ketua Posyandu Desa Lembang "Men-support Program itu sebab sejalan dengan program ibu-ibu pelaku UMKM di Kader."singkatnya
Selain Perangkat Desa, Seminar ini dihadiri dari berbagai pihak di Desa, Seperti Tokoh-tokoh penting, Klompok tani hingga masyarakat se Desa Lembang pun turut hadir.
Kelangsungan Program ini juga dibutuhkan kerjasama dari banyak pihak, Baik dari Unsur Pemerintah, Aparat keamanan hingga tokoh Pemuda.(Red-MSI)
.