Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Diduga Tak Bertanggung Jawab, Oknum Brimob Bau-Bau Ditahan Sat Brimob Polda Sultra

Sabtu, 3 Mei 2025 | 8:51 PG WIB Last Updated 2025-05-03T01:51:20Z

(Foto/Kolase/SIMPULINDONESIA.COM).


SIMPULINDONESIA.COM__KENDARI,— Oknum Brimob yang baru-baru ini viral, ditahan di Mako Satuan Brimob Polda Sulawesi Tenggara. Sabtu (03/05/2025).


Oknum tersebut berinisial Bripda LRH yang diketahui bertugas di Kabupaten Buton Selatan.


Kasus ini mencuat ke publik lantaran Bripda LRH dituding tak bertanggung jawab atas dugaan pemaksaan berhubungan badan oleh kekasihnya inisial A.


Saat dikonfirmasi via whatsapp oleh tim SIMPULINDONESIA.COM Komandan Satuan Brimob Polda Sulawesi Tenggara Kombes Pol Sugianto Marweki membenarkan penahan Bripda LRH tersebut.


“Ya diproses, ya ditahan,”Kata Kombes Pol Sugianto Marweki.


Sebelumnya diberitakan, Pertemuan intens terjadi hanya saat dirinya beberapa kali dirawat di rumah sakit di Baubau.


“Setiap saya masuk rumah sakit, dia datang jenguk, Tapi yang ketiga kalinya, di hari kedua saya dirawat, dia memaksa saya berhubungan badan,” ungkapnya.


Ia menyebut hubungan intim itu terjadi karena paksaan, Ia mengklaim, oknum Brimob itu kerap datang di tengah malam ke rumah sakit dan memaksanya untuk melakukan hubungan badan.


“Saya sempat menolak, tapi dia memaksa dan saya pada hari itu lemas dan sedang di infus, Itu terjadi saat saya di rawat di rumah sakit ,” katanya.


Lebih lanjut, ia mengaku pernah berpura-pura hamil dan Saat itu, Bripda LRH disebut memberikan uang Rp900 ribu untuk membeli obat penggugur kandungan.


“Saya kaget saya pikir dia tidak akan menyuruh saya menggugurkan kandungan harapan saya dia bisa lebih bertanggung jawab dan memperjelas status hubungan kami,”Tegasnya.


Sementara itu, Ibu dari A yang berinisial W juga membenarkan bahwa keduanya sempat digerebek oleh pihak keluarganya di sebuah penginapan di Kota Baubau.


Sebelum penggerebekan terjadi, Bripda LRH sempat menelepon W dan mengakui telah berhubungan badan dengan A.


“Dia telpon saya dan mengaku sudah dua kali melakukan itu dengan anak saya dan LRH bicara kepada saya apapun perbuatan saya terhadap A saya akan bertanggung jawab,” ucapnya.


Usai penggerebekan, pihak keluarga Bripda LRH disebut sempat melakukan pertemuan dengan keluarga A untuk membahas kelanjutan hubungan mereka. 


Dalam pertemuan itu, sempat muncul wacana pernikahan sebagai solusi. Namun, hingga kini tidak ada titik temu atau keputusan yang dihasilkan.


“Kami sempat beberapa kali bertemu, tapi semua tanpa hasil. Akhirnya kami mendatangi kantor tempat dia bertugas, namun tetap tidak ada kejelasan, hingga saat ini juga tidak ada kabar dari keluarga oknum brimob,” ungkap ibu korban.


Keluarga A berharap agar pihak berwenang mengambil tindakan tegas terhadap Bripda LRH.


“Harapan kami, lepas saja bajunya, pecat dia,”Pungkasnya.(Nur).

Iklan

×
Berita Terbaru Update