-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Iklan

Peringati Hut Karang Taruna ke-63, Tim Sosialisasi Karang Taruna Bulukumba Rancang Kegiatan "Karang Taruna Day" Oktober Mendatang

Rabu, 27 September 2023 | 00.30 WIB | 0 Views Last Updated 2023-09-26T18:56:12Z

 



SIMPULINDONESIA.com_  BULUKUMBA,- Dalam rangka memperingati Hut Karang taruna yang ke-63 tahun, Pemuda Karang Taruna Bulukumba Menggelar kegiatan Tudang Sipulung di Warkop Omah Dompea. Selasa,(26/09/2023)


Kegiatan Tudang Sipulung dilakukan untuk menyatukan semangat dalam berkarang taruna. 


Berdasarkan pantauan media Simpulindonesia.com, Dalam kegiatan tudang sipulung tersebut di hadiri dari beberapa perwakilan karang taruna dari setiap kecamatan di Kabupaten  Bulukumba yang tergabung dalam Tim Sosialisai Karang Taruna Kabupaten Bulukumba.


Dalam memperingati Hut Karang Taruna kali ini tentu sangat berbeda, namun kesolidan dalam berkarang taruna sesama kader itu tetap terjaga. Hal itu terlihat saat perbincangan hangat, hingga salin melontarkan ide dan gagasan untuk kemajuan karang taruna kedepan sesuai dengan tema Hut Karang Taruna Nasional tahun 2023 "Terus Berkarya Untuk Memajukan Bangsa".


Selain Memperingati Hari Ulang Tahun Karang Taruna ke-63 tahun ,dalam tudang sipulung ini juga terjaling kesepakatan bahwa oktober mendatang Tim Sosialisasi Karang Taruna Kabupaten Bulukumba akan menggelar kegiatan "KARANG TARUNA DAY" dalam rangka Menyemarakan Hut Karang taruna Ke-63.


Seperti yang disampaikan Sappewali Kutong bahwa, melalui kegiatan tudang sipulung ini, kejayaan karang taruna harus di bangkitkan melalui kegiatan-kegitan positif yang sifatnya edukasi dan membangun.



"Dengan demikian kami berharap tim sosialisasi  karang taruna Bulukumba mampu melakukan kegiatan itu, 'Karang Taruna Day' akan banyak rangkaian kegiatan nantinya, insyallah dalam kegiatan ini akan ada dialog kepemudaan dan jalan satai berhadiah dan menghadirkan semua kader karang taruna se kabupaten bulukumba bahkan luar kabupaten pun yang siap hadir meramaikan jalan santai kami pasti terima." tutur bang black sapaan Sappewali kutong  di lokasi tersebut


Sementara Nasrullah Ambo Ako Ketua Tim Sosialisasi karang Taruna Bulukumba Membenarkan bahwa ada kegiatan besar yang akan dilaksanakan bulan oktober mendatang.


"Insyallah Kegiatan ini akan kita laksanakan bulan depan, mulai hari ini teman-teman sudah mulai bergerak untuk persiapan kegiatan 'Karang Taruna Day' tersebut, Baik dari kepanitiaan kami sudah bentuk  tadik melalui tudang sipulung bersama teman-teman." kata Nasrullah


Nasrullah juga membeberkan Gambaran terkait dialog yang digelar nantinya.


"Selain jalan Sehat, malam hari nanti kita akan gelar dialog  dan Rencananya kita akan hadirkan KPU, Bawaslu, Serta yang punya peran dalan pelaksanaan Pemilu nanti, Karena teman-teman berkeyakinan bahwa karang taruna harus jadi pelopor mewujudkan Pemilu damai."jelas nasrullah


"jadi tema kegiatan nanti 'Menuju pemilu damai', kira- kira begitu gambarannya."tambahnya. (*)

Iklan

×
Berita Terbaru Update