Simpul Indonesia_ Posko 4 KKN UIN Alauddin Makassar yang berkolaborasi dengan Karang Taruna Appabattu Desa Lembang Kecamatan Kajang, melaksanakan kegiatan Workshop Seni Karya Kerajinan Pot dari Limbah Sabut Kelapa, minggu yang bertempat Sekretariat Karang Taruna Appabatu Desa Lembang Kecamatan Kajang 07/11/2021.
Kegiatan Ini merupakan salah satu program kerja Posko 4 KKN UIN Alauddin Makassar yang berkolaborasi dengan Karang Taruna Appabattu Desa Lembang Kecamatan Kajang.
Jusriadi Kahar Merupakan Pendiri Appatuju Art sekaligus MPKT Karang Taruna Appabattu Menyampaikan Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan mampu memberi edukasi terhadap masyarakat terutama pemuda dalam memanfaatkan limbah sabut kelapa menjadi sebuah karya seni berupat pot yang bernilai ekonomis, juga sebagai bentuk pengabdian mahasiswa KKN UIN bekerjasama dengan Karang Taruna Appabattu dalam mengimplementasikan ilmu terhadap masyarakat. Kegiatan ini juga di hadiri oleh Pengurus Karang Taruna Kecamatan Kajang, Karang Taruna Desa Pataro Kecamatan Herlang, dan Komunitas Seni Appatuju Art.
Senada dengan Kordinator Posko 4 KKN UIN Alauddin Makassar (wahyu ) mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak terkait khususnya Pemuda pemudi Desa Lembang atas kerjasama dan partisipasinya sehingga Kegiatan ini sesuai harapan dan target kami, baik dari pihak pemuda yang hadir hingga anak-anak yang turut meramaikan jalannya kegiatan. Lebih lanjut, pembuatan pot juga sangat diminati hingga muncul berbagai ide untuk menggunakan bahan lain selain dari sabut kelapa memberi optimisme bahwa Kegiatan workshop nantinya akan terus berlanjut.