-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Iklan

Peduli Kesehatan Masyarakat, Kepala Desa Rambu Kongga Didampingi Ibu Desa Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Rutin Pada Lansia

Rabu, 24 Mei 2023 | 10.29 WIB | 0 Views Last Updated 2023-05-24T05:25:14Z

Gambar : Kepala Desa Rambu Kongga Aripudin Hado saat mendampingi kader posyandu yang memeriksa kesehatan masyarakat lansia. 




Simpulindonesia.com_SULTRA,— Kedepankan pelayanan hingga kesejahteraan masyarakat kepala desa rambu kongga kecamatan bondoala kabupaten konawe seleggarakan pemeriksaan kesehatan kepada masyarakat lanjut usia (Lansia), Rabu (24/05/2023).


Selama terpilih menjadi kepala desa rambu kongga, Aripudin Hado mengedapkan pelayanan masyarakat terutama pelayanan kesehatan.


Dibantu kader posyandu lansia kepala desa rambu kongga beserta ibu ketua tim penggerak pemberdayaan kesejahteraan keluarga (TP-PKK) desa rambu kongga berkomitmen salurkan perhatian lebih kepada kesehatan masyarakat.


Selain kesejahteraan masyarakat, fasilitas kesehatan yang sederhana itu pun dimanfaatkan dengan baik.


Diketahui kegiatan pemeriksaan kesehatan masyarakat lansia ini dilaksanakan di kantor sementara kepala desa rambu kongga yang berada di kediamannya.


Kepala Desa Rambu Kongga Aripudin Hado mengatakan bahwa ini rutin dilakukan selama dirinya menjabat sebagai kepala desa.



Gambar : Ibu Ketua TP PKK Desa Rambu Kongga Herna Hertiana saat menemani masyarakat lansia memeriksa kesehatannya.



“Selama terpilih program ini rutin kami lakukan, sebulan sekali masyarakat lansia desa rambu kongga melakukan pemeriksaan kesehatannya, karena memang kami berkomitmen untuk mengedapankan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat desa rambu kongga,”Katanya kepada awak media.


Aripudin Hado juga menjelaskan bahwa hal ini dirinya lakukan demi masyarakat yang kurang mampu agar dapat rutin melakukan pemeriksaan kesehatan.


“Tujuannya sebenarnya pemeriksaan rutin ini dilakukan untuk masyarakat desa yang kurang mampu khususnya lansia, karena desa sebagai perpanjangan tangan pemerintah harus selalu hadir memberikan pelayanan terbaik bagu masyarakat,”Jelasnya.


Aripudin Hado juga berharap bahwa semoga program ini akan terus berjalan sehingga dapat meminimalisir kerentanan penyakit dari masyarakat.


“Harapannya, program ini akan terus berjalan sebagai bentuk kepedulian pemerintah melalui pemerintah desa kepada masyarakat, sehingga dapat meminimalisir segala kemungkinan mengenai kesehatan yang dirasakan masyarakat, dalam masa kepemimpinan saya ini pun didampingi ibu desa kami akan terus bekerja untuk masyarakat dan memikirkan apa yang menjadi urgensi dikalangan masyrakat desa rambu kongga,”Harap Aripudin Hado.


Diketahui kegiatan ini bekerjasama dengan puskesmas bondoala serta kader kesehatan lansia desa rambu kongga kecamatan bondoala kabupaten konawe.(Nur).



Iklan

×
Berita Terbaru Update